Avometer adalah

AVOmeter adalah sebuah alat yang digunakan untuk mengukur arus, tegangan dan hambatan listrik. AVOmeter adalah kependekan dari Ampere Volt Ohm meter. Berikut 10 bagian bagian avometer.
1. Daftar Scala Meter, fungsi dan kegunaannya adalah untuk memberikan pembacaan dari pengukuran. Pada daftra skala meter terdapat beberapa macam skala seperti tahanan dalam Ohm. Tegangan listrik AC/DC dalam Volt dan Kuat listrik DC dalam mA dan skala lainnya
2. Jarum penunjuk scala adalah berupa jarum penunjuk yg dapat digunakan sebagai alat penunjuk suatu harga tertentu dari hasil pengukuran
3. Pengatur Nol atau Ohm Adjusment adalah alat untuk menyetel kedudukan jarum penunjuk skala agar menunjukkan secara tepat pada angka nol pada waktu mengukur tahanan
4. Batas ukur Ohm adalah batas ukur tertinggi yg disesuaikan dengan nilai tahanan yang akan diukur
5. Tombol selector adalah tombol saklar yg dapat digunakan untuk memilih pola pengukuran seperti arus, tegangan dan tahanan
6. Batas ukur DCV adalah batas ukur tertinggi yg disesuaikan dengan tegangan DC yg akan diukur
7. Batas ukur ACV adalah batas ukur tertinggi yg disesuaikan dengan tegangan AC yg akan diukur
8. Lubang kabel pengukur adalah lubang bertanda Plus dan Negative yang dipakai untuk menghubungkan alat ukur dengan kabel pengukur atau Test Probe
9. Batas ukur DCmA, adalah batas ukur tertinggi yg disesuaikan dengan arus DC yg akan diukur
10 Pengatur jarum penunjuk scala, adalah alat untuk menyetel jarum penunjuk scala pada posisi nol

  ©Abie Depok - Todos os direitos reservados.

Template Modifikasi Papih DuL | Topo